Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

"Jangan Anggap Remeh! Inilah Faktor Penyakit Asam Urat yang Tak Bisa Dihindari"

Kenapa sebagian orang mudah sekali terkena asam urat, tapi asam urat disini lebih tepatnya kita sebut radang sendi. Asam urat ini tipe radang sendi yang  paling parah sakit sekali.

Perlu di ingat makanan bukanlah satu-satunya alasan kenapa Anda gampang terkena penyakit Radang Sendi Asam Urat, ada banyak sekali faktor yang membuat kita semua mudah terkena penyakit asam urat, ada faktor yang memang tidak bisa dirubah, artinya ini udah dari sananya begitu atau dengan kata lain ini adalah non modifiable Risk Factor 

FAKTOR GENDER
Jenis kelamin laki-laki 4 sampai 10 kali lipat lebih gampang terkena asam urat daripada perempuan. Alasanya adalah para ahli berpendapat bahwa hormon estrogen pada perempuan memiliki efek perlindungan, jadi setelah menopause hormon estrogen tidak diproduksi lagi sehingga resiko perempuan terkena asam urat juga akan meningkat.

FAKTOR KEDUA UMUR
Resiko terkena asam urat meningkat seiring bertambahnya usia. Banyak orang terkena radang asam urat pertama kali antara umur 30-50 tahun. Kurang dari tiga persen dari laki-laki berumur di bawah lima puluh tahun terkena asam urat. Ini jauh lebih rendah dibanding dengan laki-laki berumur 70-79 tahun persentasenya hampir 12 persen, 

FAKTOR KE TIGA RAS
Orang berkulit hitam dan orang Asia lebih gampang terkena asam urat dibanding dengan orang berkulit putih atau orang bule. 

FAKTOR KE EMPAT RIWAYAT KELUARGA
jika ada anggota keluarga yang terkena asam urat maka resiko anggota keluarga lain terkena asam urat juga meningkat. 

Ke-4 Faktor ini merupakan hal-hal yang tidak bisa kita rubah 

Namun ada faktor-faktor yang bisa anda rubah atau bisa kita kendalikan,  istilahnya Modify Berries Vectors 

FAKTOR PERTAMA OBESITAS
Semakin gemuk seseorang semakin gampang terkena asam urat pada usia muda

FAKTOR KE-DUA MAKANAN 
Banyak orang yang fokus ke makanan kalau kita bicara tentang asam urat jadi Makanan apa saja yang membuat kita gampang terkena asam urat.

Alkohol, Makanan dan minuman yang manis-manis, Daging, Seafood yang mengandung purin yang tinggi dapat menyebabkan asam urat dan ini sudah dibuktikan secara ilmiah 

FAKTOR OBAT-OBATAN
Faktor risiko berikutnya adalah obat-obatan tertentu dapat membuat anda gampang terkena asam urat, misalnya deuretik untuk water retention, obat tekanan darah tinggi, immuno suppression dan kemoterapi tapi ada juga obat-obatan lainnya 

FAKTOR GAGAL GINJAL
Orang yang terkena gagal ginjal kronis Gampang sekali terkena asam urat karena ginjalnya tidak bisa membuang asam urat dengan baik

Ada penyakit-penyakit kronis lain seperti tekanan darah tinggi diabetes jantung dan metabolic syndrome yang juga membuat seseorang gampang terkena asam urat. 

Dan yang terakhir cedera dan operasi kadang juga bisa menjadi pemicu terjadinya asam urat. Kalau anda pernah terkena asam urat Anda bisa mencari tau apakah ada faktor pemicu diatas yang sudah sebutkan tadi yang bisa anda perbaiki.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

Sumber
Dr. Tony Sеtіоbudі MBBS, BMedSci, MMеd (Ortho),  Mоunt Elіzаbеth Hospital, Singapore